Daftar Penjualan Normal
Pada menu ini, Anda dapat melihat penjualan barang yang telah dilakukan kepada customer. Terdapat dua tabel yang ada pada halaman ini, yaitu tabel Daftar Penjualan Normal dan Daftar Penutupan Penjualan. Tabel Daftar Penjualan Normal berisi penjualan yang telah diinput pada saat sesi pegawai tersebut aktif dan belum dilakukan penutupan (closing).
Terdapat beberapa icon pada kolom pertama dari masing-masing data penjualan normal, dengan keterangan sebagai berikut.
No | Icon | Fungsi | Keterangan |
---|---|---|---|
1 | Melihat Nota Penjualan | Melihat nota penjualan yang berisi informasi penjualan, barang yang terjual serta pembayaran penjualan. | |
2 | Mencetak nota penjualan pada printer yang telah ditentukan. | ||
3 | Cancel | Membatalkan penjualan yang telah diinputkan. |
Melihat Informasi dan Mendownload Nota Penjualan
Anda dapat melihat nota penjualan dengan cara mengklik icon pada salah satu data penjualan. Akan muncul pop up yang berisi nota penjualan.
Anda juga dapat men-download nota penjualan tersebut (dalam file excel) dengan mengklik icon yang berada di bagian kanan atas dan diikuti oleh kode penjualan tersebut.
Menutup Penjualan (Closing)
Penutupan Penjualan merupakan penjualan terdahulu yang telah dilakukan penutupan (closing). Anda dapat melakukan penutupan penjualan dengan cara mengklik tombol di atas tabel daftar penjualan normal. Akan muncul konfirmasi untuk menutup semua penjualan atas nama Anda.
Jika sudah berhasil di tutup, maka seluruh penjualan yang sedang terbuka (open) pada sesi pegawai yang sedang aktif akan tertutup atas nama pegawai tersebut dan otomatis berada di Tabel Daftar Penutupan Penjualan.
Anda dapat melihat daftar barang apa saja yang terjual pada sebuah transaksi dengan cara mengklik tombol berwarna hijau yang berisi nomor dokumen dari penjualan tersebut.